Langsung ke konten utama

Ngerakit Gundam - Indonesian Review RG RX-78-2

Hai guys, sebenernya pengen punya kit ini sejak pertama kali kenal gunpla. Tapi kebelinya akhir tahun lalu, dan baru direview sekarang, yaudah deh gapapa lah ya.

Ini adalah real grade ketiga yang pernah saya rakit. Sebelumnya pernah ngerakit rg exia n 00 raiser. Pertama kali megang kit ini, tidak ada ekspektasi yang berlebihan mengingat ini adalah kit yang pertama dari lini real grade bandai, yang dirilis tahun 2010.

Mari lihat penampakan boks, dan manualnya.




Setelah saya amati ternyata tidak ada satupun runner yang memiliki undergate, ternyata kit tahun 2010 belum canggih-canggih amat, dan setelah saya mulai merakit terasa sekali
perbedaan real grade yang dulu dibanding rilisan yang baru2 ini dirilis.

Kit ini adalah seri pertama yang ada di seri Real Grade, bandai memperkenalkan kerangka dalam atau inner frame yang dinamakan MS joint.










Jujur saya, pas ngerakit ini saya ceroboh banget dan gak rapi, jadi ya maaf kalau mata anda tersiksa nantinya, haha. Di ulasan ini saya tidak menempelkan marking sticker yah, namun kalau mau kelihatan lebih bagus dan detail, marking sticker sangat bisa menambah kegantengan gunpla ini.

1. Badan
badannya keren, kamu bisa menaruh core fighter atau si pesawat mini ini di dalamnya. untuk bagian badan ada banyak warna, yaitu merah, biru, biru muda dan kuning. Pada bagian ventilasi dadanya ada penambahan foil sticker, sehinga jika dilihat bisa menimbulkan efek pemantulan cahaya, tapi karena foto pake kamera hp jadi gak terlalu terlihat sih.










Hatch cock pit di dadanya bisa dibuka, tapi kamu gak bakalan nemuin figur Amuro Ray di dalamnya, yaiyalah, emangnya kit MG? :v
pakde amuro ray :v





















Artikulasinya cukup bagus, badan bisa ditekuk ke depan, belakang, dan samping. Hal ini menambah "range of motion" saat kamu melakukan pose untuk foto2 kit ini.



Backpacknya lumayan lah, part ini didominasi warna grey. Kedua thrusternnya cuma menancap pada tonjolan seperti ball joint, jadi kamu bisa memutarnya ke segala arah, untuk lebih keren kamu bisa mengecatnya dengan warna silver, atau blue metallic, tapi jangan dimainin ya, soalnya gampang lepas.





Kamu bisa menyimpan dua beam saber di backpacknya. Di anime, salah satu fungsi backpack adalah untuk nge charge si pedang laser agar bisa digunakan lagi untuk close combat, atau pertarungan jarak dekat.


2. kaki
untuk sebuah kit rg, kakinya terlihat cukup keren, saat ditekuk, kamu bisa melihat beberapa part bergeser sedemikian rupa yang menambah kekaguman kamu akan kekerenan kit ini. Ada beberapa penambahan foil sticker pada beberapa bagian kaki, jadi detailnya jadi tambah bagus. Overall tidak ada masalah pada kakinya.








3. Tangan
ada satu hal yang cukup mengganggu yakni mudah lepasnya satu part putih yang ada di bahu kit ini. Hal ini mudah diatasi dengan ditempel pake superglue atau tamiya cement. di sendi sikunya ada penambahan foil stiker, maemasangnya sendiri lebih susah ketimbang bagian kakinya karena permukaan yang melekuk-lekuk.











Kit ini dilengkapi dengan dua pasang tanga, yakni fixed hands dan  articulated hands. Pada articulated hands, tangan dipisah menjadi beberapa bagian yang bisa digerakkan. Yaitu ibu jari, terlunjuk serta empat jari yang menyatu.
salah satu fungsi articulated hand


























4. Perlengkapan dan senjata
Kit ini dilengkapi dengan satu Rifle dan Bazooka, beberapa Saber, satu Shield, dan sebuah Core Fighter. Sayangnya saber saya udah hilang entah kemana, dan sekarang  tinggal satu, haha.





Si basoka bisa ditaruh di belakang tubuh si RX-78, dengan mekanisme yang simple, kamu bisa menempelkannya tanpa kesulitan yang berarti. Hal yang bagus adalah meskipun berukuran besar basokanya tidak mudah jatuh saat dibawa seperti ini.


Kamu juga bisa"menyimpan" batang saber nya dibalik perisai ini.


5. Kesimpulan
Keseluruhan, kit ini layak untuk dikoleksi, siapa sih yang gak suka si kakek moyang gundam ini. Sebuah real grade dengan detail yang bagus serta separasi warna yang keren dan tambahan sticker yang bejibun bikin penggemar gunpla gak nolak jika dikasih kit ini secara gratis, hahahhh.




Namun kit ini tidak layak untuk seseorang yang baru pertama kali ingin merakit gunpla, karena downsidenya cukup banyak. Apakah saya mendapat kit yang lagi jelek atau semua rg RX-78 seperti ini, karena saat dirakit, saya nemu beberapa sisia molding di permukaan dan sudut-sudut plastiknya, part di runner c pun cukup keras saat dipotong, jika tidak hati-hati dapat menimbulkan stress mark dan nubmarknya cukup bikin seorang pemula kerja lebih keras.

pros :

  • simple kit
  • proporsi yang bagus.
  • separasi warna yang menawan.
  • panel line banyak ,meskipun sangat kecil dan tipis.
  • detailnya juga oke, misalnya hatch cockpit yang bisa dibuka
  • penambahan core fighter yang bisa dipasang di dalam badan, maupun dipajang berdampingan dengan si rx-78.


cons :

  • tidak ada undergate.
  • butuh kerja ekstra untuk menghilangkan nubmark untuk part di runner "C" (tidak ada masalah di part lain)
  • artikulasi tangan terbatas.
  • ada beberapa part yang mudah lepas.



Sekian, see you next post!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lagu The 1975 yang Paling Asik dan Enak Didengar

Akhir-akhir ini saya lagi pengen ngomongin musik, namun bukan soal JKT48, melainkan band alternative rock ternama asal inggris yaitu The 1975. Band british yang bervokalis seorang eksentrik bernama Matthew Healy aka Matty in lagi naik daun banget. Beberapa waktu lalu mereka mengunjungi indonesia dalam rangka mengikuti We The Fest 2016 di Jakarta. Saya sendiri sering banget dengerin mereka soalnya band favorit saya Arctic Monkeys sedang vakum panjang karena pentolan band mereka yaitu bang Alex Turner masih sibuk dengan project abadinya bersama Miles Kane, yakni The Last Shadow Puppet . Di post kali ini saya akan ngeshare lagu favorit saya dari mereka. Mulai dari album pertama yang bertajuk the 1975 sampai album terbaru mereka yang judulnya sangat panjang, yaitu I Like It When You Sleep, for You Are So Beautiful yet So Unaware of It. Pusingkan bacanya? Haha. Yaudah, langsung aja ya. Silakan disimak! 1. Chocolate Salah satu hits yang melambungkan nama The 1975, bahka

Lagu Berirama Slow/Melo JKT48 yang Asik Di Telinga

Setelah beberapa post yang lalu saya membuat list tentang lagu JKT48 yang asik didengar, sekarang saya mau membuat daftar lagi. tapi kali ini tentang lagu yang lebih slow alias melo. Kalau kamu sedang pengen dengerin lagu JKT48 pas malem-malem tapi kamu cuma punya lagu yang genjreng-genjreng , maka daftar lagu di bawah sangat cocok untuk kamu yang pengen menikmati suara member-member JKT48 dengan lebih nyaman dan tenang sambil membayangkan mereka nyanyi buat kamu, haha. Langsung aja ya tanpa basa basi yang ribet, silakan dinikmati. 1. Dareka no Tameni (Demi Seseorang) Di jepang sana, lagu ini sering dinyanyikan oleh AKB48 saat terjadi gempa bumi yang cukup dahsyat waktu itu. Liriknya cukup menyedihkan, namun terkesan optimis. Mengajak kita untuk bangkit dari keterpurukan, saling membantu sesama, serta tetap berdoa kepada yang kuasa. Lagu ini mengajarkan kita bahwa kita memiliki alasan untuk tetap hidup, salah satunya berjuang demi seseorang yang kita pedulikan dan kita cintai

NEW : Lagu-lagu JKT48 Beraliran Rock yang Paling Saya Suka.

Udah lama gak nulis soal idol-idolan. Meskipun saya sudah vakum dari dunia idol yang penuh delusi perjuangan ini, tiba-tiba saja pengen nulis soal JKT48, haha. Yang paling saya suka dari JKT48 adalah genre musik yang bermacam-macam, salah satunya rock. Genre rock di JKT48 ini juga asik banget untuk disimak. Temanya pun beda-beda, mulai dari cinta, emanisipasi wanita, sampai perjuangan menjadi idol sendiri. Gak usah panjang-panjang ya, silakan